Tips Cara Cepat Hamil Secara Alami
Tips Cara Cepat Hamil. merupakan hal yang banyak di cari oleh pasangan suami-istri yang baru saja melangsungkan pernikahan ataupun pernikahan yang sudah memasuki waktu yang terbilang tidak muda lagi. Bagi pasangan suami-istri dalam keluarga ada hal yang masih terasa belum lengkap jika masih belum mempunya buah hati (anak). Buah hati (anak) ini merupakan anugerah dari tuhan kepada setiap makhluk hidup yang sudah menikah dengan mempunyai momongan maka hari-hari akan lebih berwarna dan tidak terasa sepi lagi.
6 Tips Cepat Hamil Secara Alami
Tidak sedikit para pasangan suami-istri yang sudah menikah tapi masih belum mempunyai momongan/buah hati bahkan (tidak sedikit) dari mereka yang berkonsultasi kepada dokter ahlinya untuk bertanya bagaimana cara agar cepat hamil dan bahkan juga ada yang mengkonsumsi obat-obatan agar bisa cepat hamil, untuk melakukannya membutuhkan biaya yang terbilang tidak sedikit. Oleh karena itu, sebetulnya jika Anda masih belum mempunyai buah hati ada beberapa cara alami yang bisa Anda coba bahkan Anda sendiri hampir setiap hari akan menemui hal-hal ini. Berikut ini 6 tips cara cepat hamil secara alami yang saya rangkum dari beberapa data yang ada di Internet :
1. Periksakan Kondisi Kesehatan Anda
Hal pertama yang perlu dilakukan adalah melakukan pemeriksaan kesehatan yang mencakup kesehatan tubuh anda sendiri, mengenai sistem reproduksi anda, tingkat kesuburan dan hal lainnya kepada ahlinya. Periksakan hal ini baik suami maupun isteri. Hal ini merupakan modal penting untuk terjadinya kehamilan dan untuk diketahui oleh pasangan suami isteri. Jika setelah diperiksakan dan dinyatakan kondisi anda dan pasangan anda sehat, maka mungkin tips selanjutnya bisa bermanfaat dan dapat anda lakukan.
2. Jangan Pernah Menunda Kehamilan Anda
Hal yang harus Anda ingat adalah "jangan pernah menunda kehamilan" tidak sedikit ada beberapa pasangan yang mempunyai rencana untuk menunda kehamilan dengan mengkomsumsi pil kb agar tidak hamil dulu dengan alasan pekerjan, profesi, kuliah dan lain-lain.
Mengkonsumsi pil KB sebelum memiliki buah hati ada beberapa efek yang akan terjadi, yang pertama ovulasi atau keluarnya sel telur dari indung telur tidak akan terjadi, yang kedua kondisi rahim akan berubah sehingga se-andainya terjadi pertemuan sel telur dengan sperma tidak akan menempel di dinding rahim. Yang ketiga adalah mengubah kekentalan lendir vagina sehingga mengurangi kemampuan gerak sperma. Namun, seiring dengan berjalannya waktu efek yang ditimbulkan dari mengkonsumsi pil KB akan berangsur-angsur menghilang.
3. Kontrol Masa Kesuburan Anda
Masa subur ditandai oleh kenaikan Luteinizing Hormone secara signifikan sesaat sebelum terjadinya ovulasi (pelepasan sel telur dari ovarium). Kenaikan LH akan mendorong sel telur keluar dari ovarium menuju tuba falopii. Didalam tuba falopii ini bisa terjadi pembuahan oleh sperma. Masa-masa inilah yang disebut masa subur, yaitu bila sel telur ada dan siap untuk dibuahi.
Masa subur tidaklah berlangsung lama. umur sel telur hanya berkisar 12-24 jam usai dilepaskan. Setelah waktu tersebut lewat ovum bersama jaringan dalam rahim yang sudah disipakan untuk menerima ovum yang berhasil dibuahi, akan dibuang melalui tuba falopi. Hal ini ditandai penurunan kadar progesteron dan esterogen dalam tubuh wanita, dalam siklus yang disebut menstruasi. Siklus ini biasanya berlangsung dalam 28-35 hari, selama maksimal 15 hari.
4. Posisi Berhubungan Badan yang Tepat
Banyak pakar kesuburan yang berpendapat bahwa posisi pria di atas saat berhubungan badan memberikan peluang terbaik bagi terjadinya kehamilan. Ketika anda dan pasangan anda melakukan hubungan intim dan saat sperma masuk pada mulut rahim anda baiknya anda tidak langsung membersihkannya. Janganlah beranjak dulu karena dalam waktu ini cairan semen akan mencair, dan jika wanita bangkit cairan semen akan mengalir kembali ke vagina dan suasana asam membuat sperma melemah dan mati. Cara ini cukup berhasil jika anda lakukan dengan sempurna.
5. Rutin Berolahraga
Berolahraga sangatlah penting untuk tubuh, dengan berolahraga maka tubuh akan menjadi sehat dan bugar. Tubuh yang sehat akan membuat Anda berpeluang besar untuk memiliki buah hati. Dengan berolahraga selain membuat tubuh menjadi sehat dan juga akan membuang kotoran atau racun yang ada di dalam tubuh melalui keringat yang dihasilkan. Tidak perlu memakan waktu yang terlalu lama untuk berolahraga cukup 10-30 menit dalam sehari sudah cukup untuk tubuh Anda.
6. Berdoa
Setelah mengikuti tips-tips di atas tidak menjamin Anda untuk memiliki momongan karena tuhan'lah yang akan menentukan semua, oleh karena itu hal terpenting yang harus Anda lakukan adalah berdoa. Iya berdoa adalah senjata yang ampuh untuk apa yang diinginkan, setelah berusaha maka hal yang perlu Anda lakukan adalah berdoa. Tuhan pun menyuruh kita untuk selalu berdoa kepadanya. Doa adalah senjata yang kuat maka berdoalah.
Demikianlah artikel mengenai Tips Cara Cepat Hamil Secara Alami Terbaru 2016 yang bisa kami suguhkan, tips-tips diatas merupakan kumpulan data-data yang kami ambil dari berbagai sumber di internet, dengan mengikuti cara diatas, untuk berhasil atau tidaknya ingatlah tuhan lah yang menentukannya. Anda hanya bisa berusaha dan berdoa sedangkan tuhan yang menentukannya. Dengan demikian, jika Anda sudah mengikuti tips-tips diatas, tetapi masih belum di karunia anak maka tetaplah berusaha dan bersabar.